LAZ DT Peduli
Profil
Lembaga Amil Zakat Nasional Daarut Tauhiid Peduli merupakan lembaga nirlaba yang bergerak di bidang pengelolaan dana zakat, infaq, sedekah dan wakaf.Hasil penghimpunan dana ZISWAF tersebut digulirkan kepada penerima manfaat dalam bentuk program pelayanan dan pemberdayaan dalam bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, dakwah dan sosial kemanusiaan.
Prioritas utama saat ini adalah meningkatkan kekuatan ekonomi bagi masyarakat sehingga dapat mewujudkan kemandirian masyarakat secara bersama-sama.
Didirikan oleh KH. Abdullah Gymnastiar pada tanggal 16 Juni 1999 sebagai bagian dari Yayasan Daarut Tauhiid dan bertekad untuk menjadi model Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) yang amanah, profesional, akuntabel dan terkemuka dengan daerah operasi yang merata.
Kiprah Daarut Tauhiid Peduli ini mendapat perhatian pemerintah, kemudian ditetapkan menjadi Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) sesuai dengan SK Menteri Agama No 257 tahun 2016 pada tanggal 11 Juni 2016 yang diperbaharui dengan SK Menteri Agama No 403 Tahun 2022 pada tanggal 19 April 2022.
Pilar Dakwah
Memperkuat dan menyebarkan pesan-pesan dakwah serta nilai-nilai Islam kepada masyarakat. Merupakan salah satu upaya strategis untuk memberdayakan komunitas Muslim dalam memahami, mengamalkan, dan menyebarkan ajaran agama Islam yang rahmatan lil alamin- Program Pilar Dakwah
- Beasiswa Hafidz Unggul
- Kader Dakwah Unggul
Pilar Ekonomi
Memberdayakan ekonomi umat dan masyarakat secara luas melalui pengelolaan dana zakat. Meningkatkan kemandirian ekonomi umat serta mengurangi tingkat kemiskinan dan ketimpangan sosial. Program ini menjadi salah satu wujud nyata dari kontribusi lembaga Zakat dalam membangun ekonomi yang berkeadilan dan berkelanjutan.- Program Pilar Ekonomi
- UMKM Unggul
- Petani Unggul
- Peternak Unggul
Pilar Pendidikan
Meningkatkan akses, kualitas, dan relevansi pendidikan bagi masyarakat, khususnya bagi kalangan yang kurang mampu. Program ini merupakan bentuk komitmen DT Peduli dalam mendukung pembangunan pendidikan yang inklusif dan merata, menjadi agen perubahan yang berperan aktif dalam meningkatkan akses, kualitas, dan relevansi pendidikan bagi masyarakat, sehingga setiap individu memiliki kesempatan yang sama untuk mengakses pendidikan berkualitas dan meraih masa depan yang lebih baik.- Program Pilar Pendidikan
- Beasiswa Mahasiswa Unggul
- Beasiswa Pelajar Unggul
- Beasiswa Mahasiswa STAI DT
Pilar Kesehatan
Meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pendekatan kesehatan yang holistik. Program ini bertujuan untuk memberikan akses terhadap layanan kesehatan yang berkualitas bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama bagi yang kurang mampu secara finansial. Mendukung upaya pemerintah dan lembaga kesehatan lainnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui akses yang lebih baik terhadap layanan kesehatan.- Program Pilar Kesehatan
- Pelayanan Kesehatan Unggul
- Layanan Ambulance
- Layanan Mobil Jenazah
Pilar Sosial Kemanusiaan
Memberikan bantuan kepada individu atau kelompok yang membutuhkan, baik dalam bentuk bantuan langsung maupun melalui program-program yang berkelanjutan. Berkomitmen untuk menjadi agen perubahan positif dalam meningkatkan kesejahteraan sosial dan kemanusiaan masyarakat, serta memberikan dukungan yang berkelanjutan bagi mereka yang membutuhkan.- Program Pilar Sosial Kemanusiaan
- Layanan Mustahik Unggul
- Lingkungan dan Infrastruktur Unggul
- Layanan Kebencanaan